ShoutMix chat widget

Anda berminat buat Buku Tamu seperti ini?
Klik di sini
Artikel Terbaru

Tuesday, November 2, 2010

Sikap Sabar Untuk Sukses

“Tidak Selalu Jalan Menuju Sukses Itu Mulus, Akan Ada Krikil-Krikil Tajam Yang Mencoba Dan Menguji Sikap Sabar Anda Di Perjalanan Sukses Anda.” – Djajendra

Ketika Anda kehilangan kesabaran untuk melihat semua keadaan tidak pasti dalam hidup Anda, maka Anda berpotensi kehilangan kesempatan untuk meraih kesuksesan besar di masa depan. Perasaan sabar adalah sikap terhebat untuk Anda yang ingin meraih sukses. Sebab, tidak selalu jalan menuju sukses itu mulus, akan ada krikil-krikil tajam yang mencoba dan menguji sikap sabar Anda di perjalanan sukses Anda.

Hubungan baik dengan pihak lain adalah jembatan emas untuk menuju kesuksesan tanpa batas. Artinya, bila Anda ingin sukses, Anda wajib membangun hubungan positif dalam sikap sabar Anda. Dalam hubungan dengan pihak lain, Anda bisa saja terpojok oleh serangan dari lawan Anda, respons lawan Anda bisa saja dalam wujud emosional dengan sikap marah, tapi Anda harus tetap tenang dan terkendali bersama perilaku sabar Anda.

Ketika Anda merasa harga diri Anda terinjak-injak oleh kata-kata emosional orang lain, maka itulah saat yang paling tepat untuk menguji kehebatan dari sikap sabar Anda. Anda yang sabar pasti meraih sukses, hanya masalah waktu! Anda yang sabar tidak pernah kalah dalam hidup. Sebab, Anda lebih tenang dan lebih mengendalikan semua emosional untuk mencapai kemenangan dalam perasaan damai.

Anda yang sabar akan memiliki sifat tulus dan ikhlas dalam semua interaksi Anda dengan semua orang, tanpa melihat perbedaan. Sikap sabar memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap sebuah hubungan yang hebat. Semakin sempurna sikap sabar Anda, semakin hebat kualitas hubungan yang bisa Anda bangun. Anda yang bijak adalah Anda yang merawat sikap sabar Anda dengan kebijaksanaan hidup untuk saling berbagi kebaikan. Tanpa memiliki sikap sabar Anda akan sangat mudah stress oleh berbagai keadaan yang seolah-olah menekan hidup Anda. Sikap sabar adalah perilaku yang hebat untuk mendapatkan jalan menuju kebahagiaan, kedamaian, dan kenyamanan. Sikap sabar akan menghindarkan Anda dari perilaku kekerasan. Sikap sabar anti terhadap perilaku negatif dan bersahabat dengan perilaku positif.

Bila Anda bisa melihat semua tantangan dengan sikap sabar, maka Anda pasti menemukan solusi yang paling hebat untuk mengatasi tantangan tersebut. Sikap sabar adalah kunci terpenting untuk mendinginkan suasana hati, menjernihkan pikiran, dan menyatukan jiwa raga ke dalam keseimbangan hidup yang hebat.

Untuk training/seminar hubungi www.djajendra-motivator.com

No comments:

Post a Comment